Selain kamera, memori juga berperan penting agar seluruh hasil jepretan bisa tersimpan.
Terlebih jika Sahabat Fotografi juga hobi melakukan rekaman video, tentu memori yang diperlukan juga harus mengakomodasi kebutuhan.
Oleh sebab itu, sebaiknya kamu memperhatikan beberapa tips berikut sebelum memilih memori yang tepat untuk perekaman video.
Perhatikan Indikasi Kecepatan
Ada dua jenis indikasi kecepatan, yaitu speed slass dan Ultra High Speed (UHS). Apabila speed class menentukan kinerja
kecepatan penulisan minimum saat merekam file foto, maka UHS class menentukan kinerja perekaman video. Indikasi speed class
ditentukan oleh asosiasi SD dengan class 2, 4, 6, dan 10. Angka-angka ini menunjukkan kinerja dari memori. Misalnya, class 4 berarti
memiliki kecepatan kartu 4MB per detik.
Sementara itu, UHS class ditentukan oleh asosiasi SD, antara lain class 1 (U1) dan UHS Speed Class 3 (UH3).
Memori dengan UHS memiliki kecepatan maksimal hingga 312MB per detik. UHS inilah yang biasanya menjadi indikator
pemilihan memori untuk perekaman video. UHS 1 menjamin minimum aliran data 10MB per detik saat merekam video sehingga
lebih cocok digunakan untuk video beresolusi full HD. Sedangkan, UH 3 memiliki minimum aliran data sebesar 30MB per detik,
yang sangat cocok untuk kebutuhan perekaman video beresolusi 4K.
Kecepatan Transfer Data
Memori dengan kecepatan transfer data yang tinggi memungkinkan Sahabat Fotografi untuk melakukan shoot dalam mode drive
atau burst lebih lama. Aspek ini memiliki peran yang cukup penting karena saat merekam video, kamera harus segera melakukan
proses rekam data ke memori secara real time. Itulah mengapa ada pembagian kecepatan transfer data yang disebut sebagai class
pada SD Card dan VPG pada CF Card.
Pilih Memori dengan Tipe Class 10
Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, angka pada class memori menunjukkan kinerjanya. Maka, memori tipe class 10
menawarkan kecepatan minimal sebesar 10MB per detik. Hingga sekarang, tipe class 10 masih menjadi yang tertinggi untuk memori.
Menariknya, Sahabat Fotografi bisa menggunakan memori tipe class 10 tidak hanya di kamera DSLR atau mirrorless, tetapi juga di
smartphone atau tablet yang sudah mendukung fasilitas perekaman video full HD hingga 4K. Jadi, pastikan memori yang Sahabat Fotografi
beli bertipe class 10.
Namun, jika ingin membutuhkan yang kualitas lebih cepat, Sahabat Fotografi bisa membeli memori dengan format UHS Mark-III yang memiliki
kecepatan hingga 90MB per detik. Tentunya Sahabat Fotografi harus menyiapkan budget yang lebih banyak apabila memang ingin membelinya.